Love Language Words of Affirmation

Love Language Words of Affirmation

lisaslegacy7.org – Love Language Words of Affirmation – Ada yang pernah mengalami putus cinta karena Long Distance Relationship (LDR), gak? Patah hati setelah putus cinta rasanya emang sakit banget, ya! Saking sakitnya, terkadang sampai tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata.

Kalau Cita Citata bilang mah, “Sakitnya tuh di sini di dalam hatiku, sakitnya tuh di sini pas kena hatiku.”

Sebenernya apa sih, yang menyebabkan kandasnya hubungan LDR? Sebagian besar orang menjawab bahwa komunikasi menjadi penyebab utamanya. Banyak pasangan LDR mengaku tidak dihargai oleh pasangannya. Mereka ngerasa pasangannya gak perhatian dan susah buat ngertiin satu sama lain.

Belum lagi kalau ada miskomunikasi antar pasangan. Biasanya buntutnya bisa panjang kalau salah satu tidak bisa mengomunikasikan dengan baik. Pasangan bisa kehilangan rasa kepercayaan satu sama lain. Intinya, jarak bisa mengurangi intensitas dalam komunikasi dan berdampak pada keharmonisan pasangan.

So, kamu harus paham kalau komunikasi itu penting banget buat menjalani hubungan LDR. Lalu, komunikasi seperti apa yang membuat hubungan LDR bisa harmonis? Jawabannya adalah words of affirmation.

Intinya, menurut Gary Chapman ada 5 bentuk love language, yaitu Love Language Words of Affirmation, quality time, receiving gift, acts of service, dan physical touch. Dan menurutku, words of affirmation adalah salah satu bentuk love language yang penting buat dipahami oleh pasangan yang melakukan LDR.

Nah, kali ini kami bakal bahas soal words of affirmation. Apa sih sebenarnya words of affirmation itu?

Definisi Love Language Words of Affirmation

Words of affirmation adalah ungkapan atau ekspresi cinta melalui pujian, motivasi, dan apresiasi kepada orang yang kamu sayangi. Pasangan LDR yang terpisah oleh ruang apalagi waktu perlu memiliki hubungan harmonis yang dibangun melalui words of affirmation.

Baca Juga  10 Makanan Agar Tidak Mengantuk, Memperkuat Mata Saat Kerja

Kata-kata dapat menjadi suara kamu untuk mengungkapkan isi hati kalian kepada pasangan. Love Language Words of Affirmation dapat menjadi obat saat kamu tidak bisa memberikan bentuk love language lain seperti quality time, receiving gift, acts of service, dan physical touch kepada pasangan.

Love Language Words of Affirmation - Kata memikiliki kekuatan
Love Language Words of Affirmation – Kata memikiliki kekuatan

Cara Mengungkapkan Words of Affirmation

Kami udah merangkum beberapa poin yang bisa kalian lakuin buat ungkapin words of affirmation. Apa aja itu?

1. Jadilah diri sendiri

Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah menemukan Love Language Words of Affirmation versi diri kalian sendiri. kamu dapat menyusun kata-kata terindah dan mengekspresikan itu kepada pasangan. Sesekali kamu juga bisa mengadopsi kata-kata dari penulis atau pujangga kesukaan kalian untuk merepresentasikan diri kalian sebagai sosok yang kamu mau. Ini bisa ngebuat words of affirmation terasa lebih spesial.

2. Beri perhatian

Tunjukan perhatian kalian kepada pasangan. Biarkan pasangan menyadari bahwa kalian adalah sosok yang pengertian. Pahami perasaannya terutama saat pasangan sedang merasa sedih.

3. Menghargai pasangan

Apresiasi pasangan dengan menghargai setiap tindakan kecil yang dia lakukan. Tindakan kecil seperti memberikan pujian untuk makanan yang dibuat pasangan kalian, secara tidak langsung dapat memotivasi pasangan menuju arah yang lebih positif. Dampaknya akan membuat hubungan kalian dan pasangan semakin harmonis.

4. Jangan segan untuk mengatakan sayang

Jangan bosan untuk mengucapkan kata-kata sayang, meskipun kata-kata sayang sering diucapkan. Kalian dapat menemukan cara baru untuk mengkomunikasikannya kepada pasangan. Buat pasangan kalian merasa bahwa dia selalu disayang dan dicintai setiap hari.

5. Beri motivasi

Motivasi sangat penting untuk mendorong dan mendukung pasangan. Misalnya, saat pasangan kalian sedang menghadapi kondisi yang sulit, memberikan motivasi dapat membantunya semangat menghadapinya. Bantu pasangan kalian melihat nilai-nilai positif dalam dirinya.

6. Pahami media komunikasi

Oh iya, saluran komunikasi untuk menyampaikan Love Language Words of Affirmation juga menjadi faktor yang perlu diperhatikan. Pilihan saluran komunikasi juga dapat menghindari kesalahpahaman dalam hubungan LDR. Misalnya, jika kalian perlu melakukan diskusi serius dengan pasangan, sebaiknya hindari diskusi melalui pesan chat. Karena biasanya hal itu lebih berisiko untuk menimbulkan kesalahpahaman, entah karena pesan tertunda, kesalahan penulisan, atau kurangnya intonasi suara yang dapat dipahami.

Komunikasi Itu Penting

Love Language Words of Affirmation
Love Language Words of Affirmation

Seperti yang telah saya jelaskan di awal, pada dasarnya esensi dari sebuah hubungan adalah komunikasi. Komunikasi membangun kepercayaan dan memungkinkan pasangan kalian memahami satu sama lain meskipun sedang dalam hubungan jarak jauh (LDR).

Komunikasi dalam hubungan pasangan memiliki cakupan yang sangat luas. Words of affirmation adalah salah satu bentuk komunikasi tersebut. Komunikasi membantu kita menghargai perbedaan, menghindari konflik, dan mengatasi kesalahpahaman.

Komunikasi yang baik juga tidak hanya ditentukan oleh seberapa sering kamu berhubungan dengan pasangan kalian. Sama seperti Love Language Words of Affirmation yang tidak dapat diukur berdasarkan seberapa sering kamu memuji pasangan. Yang terpenting adalah fokus pada kualitas komunikasi saat kalian berinteraksi, karena komunikasi adalah kunci sukses dalam menjalin hubungan.

Jadi, bagaimana? Apakah penjelasan saya mengenai Love Language Words of Affirmation mudah dipahami? Semoga dapat membantu bagi yang sedang menghadapi kesulitan dalam menjalani hubungan LDR!